Thursday, February 11, 2016

Info Ibu Hamil Seputar Menu Makan Pagi yang Enak dan Tidak Bikin Mual


info ibu hamil
Ibu dan Balita

Info ibu hamil kali ini akan membahas tentang menu sarapan pagi. Menu berikut ini bisa ibu masukkan ke dalam list untuk ibu coba besok pagi.

Banyak sekali ibu hamil yang trauma dan akhirnya tidak mau sarapan karena tidak ingin rasa mual dan muntah terjadi. Mereka merasa sia-sia saja sarapan makanan yang bergizi karena semua yang dimasukkan ke dalam perut akan langsung keluar ketika muntah.
Namun, menu makanan yang berikut ini tidak membuat ibu muntah. Jadi, siapkan buku dan pena untuk mencatat makanan sehat untuk ibu hamil berikut ini sebagai menu sarapan pagi.
Sereal Gandum
Lho, kok sereal? Mungkin ibu khawatir dengan segala jenis makanan cepat saja yang dijual di minimarket, termasuk juga sereal. Tapi, untuk sereal gandum, ibu tidak perlu takut karena ini termasuk makanan yang sehat untuk dikonsumsi oleh ibu hamil.
Kenapa harus sereal gandum? Karena sereal gandum tinggi akan kalsium. Selain itu, sereal juga merupakan makanan yang mudah dibuat di pagi hari. Namun, jangan menyepelekan makanan sehat untuk ibu hamil yang satu ini. Sereal akan membuat ibu lebih lama merasa kenyang. Jadi, jika ibu harus beraktivitas setiap hari dan tidak ingin sering merasa lapar, sarapan lah dengan sereal gandum.
Sereal gandum ini bisa disajika dengan susu ibu hamil. Ini bisa menjadi alterative lain jika ibu selalu mual dan muntah ketika ibu mengkonsumsi segelas susu ibu hamil. Dengan mencampurkan dengan sereal gandum, ibu bisa mendapatkan nutrisi dari sereal dan juga dari susu untuk ibu hamil.
Omelet
Siapa sangka ternyata hanya menjadikan omelet sebagai menu sarapan, ibu akan memiliki energi untuk beraktivitas setiap hari. Banyak sekali info ibu hamil yang menjelaskan banyak hal seputar makanan yang sehat untuk ibu hamil. Hanya saja, kebanyakan makanan tersebut membutuhkan waktu yang lama untuk mengolahnya.
Untuk membuat omelet ini, ibu tidak perlu terlalu lama berada di dapur, bukan? Ibu hanya perlu meluangkan waktu 5 menit saja. Omelet ini mengandung protein yang baik untuk kesehatan ibu dan janin dalam kandungan. Selain itu, telur juga akan membuat ibu lebih cepat kenyang. Jika ibu sering tergesa-gesa saat sarapan karena harus segera pergi kerja, bukan berarti ibu boleh melewatkan sarapan. Yang jelas sarapan itu penting sekali untuk ibu hamil.
Akan tetapi, ada satu hal yang harus ibu perhatikan. Ibu jangan sampai membuat omelet setengah matang. Jika telur dimasak setengah matang, dikhawatirkan masih ada bekteri salmonella yang ada di dalam telur tersebut. Jelas bakteri tersebut tidak baik untuk kesehatan ibu dan janin dalam kandungan.
Lalu, menu sarapan apa yang akan ibu coba besok pagi? Semoga info ibu hamil kali ini bisa membuat ibu semakin tahu betapa mudahnya menjaga kesehatan kehamilan. Ada yang bilang menjaga kehamilan itu susah sekali. Memang dalam beberapa hal, cara menjaga kehamilan itu sedikit lebih susah terutama ketika masa kehamilan muda. Itulah mengapa sangat penting bagi ibu hamil muda untuk tahu banyak tentang info ibu hamil trimester pertama.
Namun, ibu jangan terlalu parno. Ibu harus cari tahu cara menjaga kehamilan yang tepat agar ibu tidak selalu was-was dengan kondisi kesehatan ibu dan terutama janin dalam kandungan. Jadi, tetap ikuti terus info ibu hamil.

No comments:

Post a Comment